Patroli di SDN Bambu Apus 1, Anggota Samapta Polsek Pamulang Berikan Himbauan Kamtibmas

    Patroli di SDN Bambu Apus 1, Anggota Samapta Polsek Pamulang Berikan Himbauan Kamtibmas

    TANGSEL– Panit Samapta Polsek Pamulang, IPDA Rudi Hartono, melaksanakan patroli di SDN Bambu Apus 1. Dalam kegiatan ini, IPDA Rudi menyempatkan diri untuk memberikan himbauan kepada siswa yang sedang bersiap pulang sekolah. (09/10).

    Dalam himbauannya, IPDA Rudi menekankan pentingnya belajar dengan rajin agar para siswa dapat tumbuh menjadi anak yang sholeh dan berbakti kepada orang tua. Selain itu, ia juga mengingatkan para siswa untuk menjadi generasi yang berguna bagi agama, masyarakat, dan bangsa.

    Tak hanya itu, IPDA Rudi juga mengajak para siswa untuk waspada terhadap kejahatan jalanan dan gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas). Ia menekankan antisipasi terhadap tindak kriminal seperti pencurian dengan pemberatan (Curat), pencurian dengan kekerasan (Curas), serta pencurian kendaraan bermotor (Curanmor) yang dikenal dengan istilah 3C.

    Situasi di sekitar sekolah saat patroli berlangsung dalam kondisi aman dan terkendali, tanpa adanya gangguan Kamtibmas yang berarti. (Hendi) 

    tangsel
    Suhendi

    Suhendi

    Artikel Sebelumnya

    Patroli Samapta Polsek Serpong Cegah Guantibmas...

    Artikel Berikutnya

    Polisi Gerak Cepat Menangkap Pelaku Percobaan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Hendri Kampai: Merah Putih, Bukan Abu-Abu, Sekarang Saatnya Indonesia Berani Jadi Benar
    Kapolri Sebut Pengamanan Nataru Akan Dilakukan 141.443 Personel
    Hendri Kampai: Swasembada Pangan dan Paradoks Kebijakan
    Polres Tangsel Amankan 17 Pelaku Curanmor, Salah Satunya Beraksi di 33 TKP

    Ikuti Kami